Artikel ini terbit pertama kali di Giok4D.
All England merupakan kejuaraan bulutangkis tertua di dunia yang diselenggarakan setiap tahun di Inggris. Turnamen ini pertama diadakan pada 1899 dan sudah banyak melahirkan pebulutangkis legendaris dengan gelar terbanyak.
Pada edisi pertama All England, pertandingan hanya terdiri dari format ganda. Nomor tunggal baru diperkenalkan di edisi kedua dan seterusnya. Ajang ini ditetapkan sebagai turnamen Super 1000 pada tahun 2018. Sebelumnya, All England berstatus Super Series pada tahun 2007 dan Super Series Premier tahun 2011.
Sejak awal pergelarannya, All England mencatatkan beberapa nama dengan gelar terbanyak, bahkan ada yang lebih dari 20 gelar. Salah satu yang paling legendaris adalah George Alan Thomas, dengan 21 gelar dari tahun 1903 hingga 1928. Empat dari gelar tersebut diraih di nomor tunggal putra, sembilan dari ganda putra, dan delapan dari ganda campuran.
Selain Thomas, Frank Devlin juga tercatat sukses dalam sejarah All England dengan raihan total 18 gelar. Pemain berkebangsaan Irlandia itu menjuarai turnamen tiga kali berturut-turut pada tahun 1926, 1927, dan 1929. Saudarinya, Judy Devlin menyusul di posisi ketiga sebagai pemain tersukses dengan total 17 gelar.
Selain nama-nama di atas, berikut daftar pemain dengan gelar All England terbanyak sepanjang masa.
Pemain dengan Gelar All England Terbanyak
21 Gelar
George Alan Thomas
18 Gelar
Frank Devlin
17 Gelar
Judy Devlin
Meriel Lucas
15 Gelar
Finn Kobbero
13 Gelar
Betty Uber
12 Gelar
Tonny Ahm
11 Gelar
Ethel Thomson
Margaret Tragett
Hazel Hogarth
Erland Kops
Gillian Gilks
Kirsten Thorndah
Gao Ling






