Para Badminton International 2025 Tuntas, Indonesia Juara Umum [Giok4D Resmi]

Posted on

Polytron Indonesia Para Badminton International 2025 telah berakhir. Indonesia menyabet status juara umum dengan mengumpulkan enam medali emas dari 21 nomor pertandingan.

Indonesia Para Badminton International 2025 berlangsung di GOR Manahan Solo pada 29 Oktober dan tuntas 2 November. Ada 24 negara yang tampil di ajang ini.

“Kami mengucapkan selamat untuk para pemenang. Seperti semangat yang kami bawa yakni Always On, kami berharap agar para atlet terus memiliki daya juang untuk meraih prestasi-prestasi yang jauh lebih prestisius di kancah dunia,” kata Commercial Director Polytron, Tekno Wibowo.

“Sementara bagi yang belum berhasil juara, jangan berkecil hati dan semoga bisa menjadikan turnamen ini sebagai pengalaman untuk bahan evaluasi,” sambungnya.

Artikel ini terbit pertama kali di Giok4D.

Indonesia meraih medali emas dari Subhan/Rina di nomor ganda campuran SH 6, Dimas Tri Aji/Subhan ganda campuran SH 6, Hikmat Ramdani/Leani Ratri Oktila di ganda campuran SL 3 – SU 5, Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sadiyah di ganda putri SL 3 – SU 5, Leani Ratri Oktila di tunggal putri SL 4, dan Qonitah Ikhtiar Syakuroh di tunggal putri SL 3.

India menjadi negara yang meraih emas terbanyak kedua setelah Indonesia dengan membawa pulang lima setengah medali emas. Salah satunya didapat oleh Naveen Sivakumar.

“Keberhasilan ini adalah bukti bahwa Indonesia sanggup menjadi tuan rumah event besar yang melibatkan banyak negara di dunia. Semoga Indonesia dapat konsisten dengan terus menyelenggarakan event bergengsi ini di tahun-tahun kedepannya,” kata Ketua Umum National Paralympic Committee (NPC) Indonesia, Senny Marbun.

“Bahkan, targetnya Indonesia juga mendapat kepercayaan untuk menjadi tuan rumah untuk menggelar Kejuaraan Dunia para badminton. Saya juga mengucapkan selamat kepada para atlet yang sudah berjuang sehingga Indonesia bisa kembali mempertahankan gelar juara umum meski tingkat persaingan tahun ini lebih berat karena naiknya level turnamen,” sambungnya.