Hasil F1 GP Belgia 2025: McLaren Berjaya, Oscar Piastri Pemenangnya!

Posted on

Pebalap tim McLaren berjaya di Formula 1 (F1) GP Belgia 2025. Oscar Piastri memenangkan balapan mengungguli rekan setimnya, Lando Norris.

Seri ke-13 F1 2025 berlangsung di Sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia, Minggu (27/7) malam WIB. Lando Norris memulai race sebagai pole-sitter.

Balapan sempat diundur setelah hujan deras melanda sirkuit. Safety car memandu para pebalap dalam 5 lap pertama sebelum akhirnya balapan dilanjutkan.

Oscar Piastri merebut posisi pertama setelah safety car memasuki pit. Dia mengungguli Lando Norris dan Charles Leclerc di belakangnya.

Norris sempat mengambil alih P1 di lap ke-14. Piastri merebut kembali pimpinan balapan memasuki lap ke-16 dan tetap di urutan pertama hingga lap ke-22, alias separuh dari total 44 lap.

Lando Norris berusaha merebut posisi pertama di 5 lap terakhir. Namun, Oscar Piastri mampu mempertahankan keunggulan hingga memasuki garis finis.

Piastri finis pertama mengungguli Norris dan Leclerc yang mengisi P2 dan P3. Ini menjadi kemenangan keenam pebalap asal Australia itu di F1 2025.

hasil

Hasil F1 GP Belgia 2025